Selasa, 24 Mei 2016

Iman tanpa perbuatan pada hakekatnya adalah mati

Jika orang yang punya iman pasti meng-amin-kan (Yakobus2)

Karena kadang kala orang kristen berpikir, karena sudah diselamatkan oleh Yesus Kristus maka bebas berbuat apa saja, karena ticket keselamatan sudah di tangan. Padahal menurut saya ini adalah salah, ibarat orang sudah punya tidak tontonan yang sangat di paforitkan, maka walau sudah punya ticket, jika memang setalah pertunjukan jalan maka dia akan ketinggalan. Pertunjukan tidak akan diulangi karena dia baru nonton... mohon koreksi kalau saya salah.

Oleh sebab itu Yesus berkata supaya berjaga-jagalah, sebab kamu tidak tahu pada hari mana Tuhanmu datang (Mat24:42),seperti di contohkan Yesus gadis yang menunggu mempelai tapi tidak membawa minyak, pada saat minyak di beli dan dia kembali pengantin sudah masuk,
ketika dia mengetuk pintu untuk masuk, maka penjaga akan berkata aku tidak mengenal engkau (Mat25).

Jangan sampai kita sudah percaya diselamatkan tapi pada waktunya kita kehilangan bagian dalam kerajaan sorga.

Padahal kalau kita pikir secara manusia normal maka kristen adalah pengikut Kristus, artinya kita mengikut teladan kristus yang telah dicontohkan ketika masa hidupNya.
Apakah kita sudah melakukannya hanya kita yang bisa menjawab...

Biar kiranya sedikit renungan ini menggugah dan bermanfaat, Tuhan memberkati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar